Sosmed  

Cara Buat Teks Berulang di WA dengan String Repeater WhatsApp

String Repeater WhatsApp

Ingin mengingatkan seseorang namun malas mengetik pesan WA? Yuk gunakan string repeater WhatsApp biar kamu g capek-capek mengetik pesan berulang.

Terkadang ada banyak hal yang membuat kita jengkel dan harus mengirimkan pesan atau chat secara berulang. Tapi untuk mengetik pesan yang sama secara terus menerus pasti sangat melelahkan dan membosankan.

Menggunakan copy paste? Memang meringankan kerjaan kita untuk mengetik ulang pesan tersebut memang. Tapi cukup melelahkan mencari, memilih kata yang akan di copy dan melakukan paste. Jika ada pilihan yang lebih praktis seperti string repeater whatsapp kenapa tidak mencobanya?

Apa Itu String Repeater WhatsApp?

Ini merupakan aplikasi yang digunakan untuk merepeat atau mengulang pesan WA dalaman beberapa baris. Tidak jauh berbeda dengan copy paste memang, namun lebih mudah dan ringkas.

Jika kamu menginstal aplikasi ini di perangkat kamu maka secara otomatis pesan yang akan diulang tercopy paste. Sehingga, kamu tidak lagi repot mencari, memilih pesan dan mengcopy pastekannya.

Download String Repeater WhatsApp

Kamu tidak perlu repot mencari link downloadnya kesana kemari, kok. Sebab, bisa ditemukan langsung di store resmi yakni Play Store.

Gunakan saja kata kunci text repeater Whatsapp atau gunakan link DISINI. Kamu juga bisa mengetikkan kata kunci yang sama jika mencari di apple store bagi pengguna iOS.

Cara Menggunakan String Repeater WhatsApp

Setelah mengunduh aplikasi ini, lantas bagaimana cara menggunakannya? Untuk tutorialnya sudah kami siapkan kok, jangan khawatir. Berikut cara menggunakannya:

  1. Setelah mengunduh dan menginstal jalankan aplikasi tersebut.
  2. Kemudian klik menu start text repeater.
  3. Pilih pada bagian jumlah text yang nantinya ingin diulang dan klik kembali tombol. Repeat.
  4. Kemudian kamu bisa membagikan text ini langsung ke WhatsApp.

Alternatif Text Repeater Online

Namun, jika kamu malas menginstal aplikasi atau penyimpanan sudah penuh maka gunakan saja alternatif secara online, caranya adalah:

  • Buka browser di perangkat kamu dan masuk ke halaman https://pinetools.com/repeat-text.
  • Ketik text yang nanti ingin diulang dan jumlah pengulangan.
  • Klik menu repeat. Dan copy paste ke WA.

Demikian tata cara penggunaan dan informasi mengenai string repeater WA ini. Kamu yang kepo, yuk langsung cobain.