Akulaku Tidak Muncul di Shopee Kenapa? Ini Solusinya

Akulaku Tidak Muncul di Shopee

Apa kabar nih sobat setia pengguna Shopee dan layanan cicilan Akulaku. Sudah pada tahu belum mengapa Akulaku tidak muncul di Shopee? Ternyata ini penyebab dan solusinya loh!

Sebelumnya, jika kamu ingin membeli produk yang dijual di Shopee kamu pasti tahu ada banyak metode pembayaran yang tersedia, bukan?

Salah satunya adalah metode Akulaku yang bisa digunakan jika kamu ingin membayar secara cicilan. Metode ini sangat membantu dan disukai banyak pengguna.

Sebab, tidak perlu kartu kredit lagi. Kamu bisa menikmati layanan cicilan hanya dengan akun Akulaku yang dihubungkan.

Tapi, apakah kamu sadar jika akhir-akhir ini metode tersebut tidak tersedia? Apakah dihapuskan? Terjadi error, atau apa penyebabnya? Mari simak informasinya berikut ini.

Penyebab dan Kenapa Akulaku Tidak Muncul Di Shopee?

Jika kamu sering berbelanja dengan metode pembayaran ini, pasti kamu akan kaget. Yang kamu pikirkan pertama kali pasti apakah ada masalah dengan akun kamu atau sistem Akulaku.

Sebenarnya, masalah ini sudah ada semenjak pertengahan bulan Mei 2021 loh. Dimana tidak sedikit pengguna layanan Shopee dan Akulaku mengeluhkan permasalahan tersebut. Mimin juga mengalaminya dan sempat kaget juga.

Pertama-tama, kamu harus memastikan memang tidak ada kesalahan. Misalnya mengecek kuota internet atau bagaimana jaringan yang digunakan, stabil atau tidak.

Kemudian, kamu harus mengecek apakah versi aplikasi yang digunakan sudah versi terbaru? Jika iya, maka kamu harus memastikan lagi apakah tidak bisa menggunakan metode pembayaran via Akulaku?

Apakah metode tersebut benar-benar tidak ada pada daftar pembayaran? Jika iya, maka kamu harus tahu penyebab Akulaku tidak muncul di Shopee dikarenakan pemeliharaan sistem Akulaku.

Cara Mengatasinya Bagaimana?

Nah, jika kamu masih mengalami kendala ini, maka tidak ada cara lain selain mengganti metode pembayaran. Jika memang masih ingin menggunakan metode cicilan maka gunakan fitur Shopeepaylater.

Namun, jika tidak aktif maka kamu harus menggunakan layanan pembayaran biasa terlebih dahulu.

Kapan Layanan Akulaku Kembali Muncul Di Shopee?

Jika kamu penasaran sampai kapan pemeliharaan sistem Akulaku ini berlangsung maka kamu bisa menanyakan langsung ke CS Shopee.

Nantinya pihak CS akan memberikan tawaran untuk memberitahukan kamu melalui email jika sudah bisa kembali digunakan. Nah, bagaimana? Sudah tidak penasaran lagi, kan?